Wisata Kuliner Di One Park Puri

Jumat, September 22, 2017

Kalo aku ditanya, mau mengunjungi negara mana selain Mekkah, aku akan menjawab dengan cepat, Jepang!



Sedari kecil, aku sudah senang dengan dunia Jejepangan, mungkin karena sudah sering nonton anime Jepang, terutama anime Detective Conan. Semakin aku sering menontonnya, semakin aku menjadi candu dan membuat aku semakin penasaran dengan negaranya. Impian aku saat aku bisa tiba di Jepang adalah foto dengan background gunung fuji dan ada hiasan bunga sakuranya, seperti gambar-gambar yang sering aku lihat pada mesin pencari. Kota yang ingin aku kunjungi bukan Tokyo, tapi Sapporo. Sapporo berada di Subprefektur Ishikari, Hokkaido. Kota yang memiliki curah salju lebih tinggi, dibanding kota-kota lain di Jepang, seperti Tokyo,Fukuoka atau Kyoto. Dengan semakin aku mengenal Jepang, semakin membuat aku menyukai semua yang berbau Jepang. Mulai dari budaya, bahasa, sampai dengan makanannya. Sedikit banyak aku tahu tentang makanan Jepang dan mulai mencicipinya.

Mulai dari ramen makanan Jepang yang paling terkenal, katsu, okonomiyaki, sushi, udon, takoyaki, dan yang baru-baru ini aku cicipi adalah Karaage Don diacara launching One Parc Puri.

Karaage adalah teknik memasak ala Jepang dengan bahan makanan yang biasa dipakai adalah ayam, daging atau ikan, sedangkan Don atau donburi merupakan semangkuk nasi hangat dengan lauk di atasnya dan ditambahkan salad.

Karaage Don

Isi dari Karaage Don sendiri adalah nasi yang disajikan dengan potongan daging ayam goreng tepung crispy , lalu ada sedikit tambahan scrambled egg, salad, dan ditambahkan saus pilihan. Waktu itu aku menambahkan seaweed sauce dan cheese sauce pada karaage don yang aku makan. Menurut lidah aku, seaweed saucenya tidak terlalu berubah rasanya, hampir sama rasanya dengan mayonnaise biasa. Hanya warnanya saja yang beda. Seaweed sauce warnanya hijau segar, membuat aku langsung tertarik untuk mencobanya.

Karaage don yang aku makan ini, adalah salah satu bisnis dari artis yang ikut menekuni bisnis di dunia kuliner, yaitu Ruben Onsu dan Sarwendah dengan nama restonya adalah Warung Besar. 


Karaage Don

Selain kuliner yang ditawarkan oleh warung besar, One Parc Puri juga  menyuguhkan berbagai macam kuliner artis lainnya yang bisa aku cicipi, seperti bakmi wong (Baim Wong), bakmi RN (Rafi & Nagita), bakso barbel (Agung Hercules), ayam geprek bensu (Ruben Onsu), pempek tanliz (Thomas Djorghi), martabucks (Luna Maya & Uya Kuya) dan juga ada nasi goreng radas (Tyas Mirasih), pada acara launching Minggu kemarin, 17 September 2017.




One Parc Puri akan dibangun di atas lahan seluas 9,7 Ha. Tahap awal akan dibangun 2 tower, yaitu Orchidea dan Olea, dengan penawaran harga dimulai dari 500 jutaan.


Mencicipi kuliner para artis pun sangat memanjakan lidah aku. Seperti ayam geprek bensu, walaupun hanya level 1, namun memiliki rasa pedas yang sangat menggugah selera makan. Yang berbeda dari bakso barbel Agung Hercules adalah salah satu bentuk baksonya yang menyerupai barbel, jadi bentuk baksonya tidak hanya bulat saja, porsinya pun cukup untuk santap siang.

bakso barbel. sumber: grid.id

Tak hanya kuliner dari para artis tanah air, One Parc Puri juga menghadirkan kuliner lainnya pada saat launching. Aku bisa mencicipi britatoes dan juga es krim hulala yang nikmat dan bisa memberikan kesegaran di siang hari.
Britatoes


es krim hulala

Eskrim hulala adalah eskrim roll asal Thailand. Waktu itu aku memesan eskrim roll vanilla dengan campuran buah naga. Nikmat! Untuk rasa, sama saja seperti eskrim biasanya, namun yang berbeda adalah cara penyajiannya. Penyajiannya diroll gitu, seperti yang terlihat pada gambar.


Yang terpenting, dari nikmatnya setiap makanan adalah harga. Walaupun banyak bisnis kuliner yang menggunakan nama artis, namun harga makanan yang ditawarkan tetap terjangkau, tidak terlalu menguras kantong.

Sama seperti terjangkaunya harga apartemen yang ditawarkan oleh One Parc Puri, dengan lokasinya yang strategis.

You Might Also Like

0 komentar

Facebook Page